Kita pasti sering menjumpai banyak online shop yang memasang iklan di social media kita seperti Facebook, Instagram, ataupun Twitter kita, dan saya yakin, kebanyakan dari anda, pasti juga sangat terganggu dengan iklan tersebut, dan mungkin juga banyak dari anda yang langsung menghapus pertemanan atau bahkan memblock akun yang menjengkelkan seperti ini.
Coba bayangkan jika hal ini terjadi pada akun anda, dan dampaknya tidak perlu dijelaskan bukan, anda perlu menghindari cara menulis yang terekesan murahan (seperti apa itu? Bisa anda cek di artikel saya sebelumnya) dan tidak professional itu, karena akan merugikan anda. Lalu iklan yang seperti apa yang harus saya buat ? Begini caranya…
MASALAH
Tunjukan pada mereka mengenai pentingnya masalah yang akan mereka hadapi, dan resiko dari masalah tersebut, menurut survey, biasanya orang mencari informasi karena menghadapi masalah lebih banyak ketimbang mencari informasi, hanya untuk sekedar tau saja, maka dari itu manfaatkan hal ini untuk menarik pengujung melalui iklan yang menyajikan masalah.
RESIKO LEBIH BESAR
Tunjukan lagi pada mereka, akan resiko yang lebih besar yang akan mereka hadapi jika mengabaikan masalah yang sedang dialami, meski sebenarnya tidak terlalu serius, tapi Ingat jangan berlebihan, dengan menunjukan mereka resiko yang lebih besar otomatis mereka akan lebih waspada.
SOLUSI
Setelah mereka merasa waspada, dan tidak tenang akibat ulah anda yang menjabarkan resiko dari masalah yang mereka alami, mereka akan segera tak sabar melihat iklat anda selanjutnya, bukan hanya itu, mereka juga tidak akan sabar untuk segera mengklik tombol “BUY NOW” yang anda sediakan.